5 Crypto Naik Hari Ini (28/5/24), Harga HIGH Melonjak 30%

author:

Array

5 Crypto Naik Hari Ini (28/5/24), Harga HIGH Melonjak 30%

Jakarta, Pintu News – Di tengah fluktuasi pasar yang tak terduga, 5 cryptocurrency ini menunjukkan kenaikan harga signifikan. Mulai dari HIGH hingga memecoin FLOKI, mari kita selami lebih dalam dan temukan apa yang membuat mereka bersinar di pasar hari ini (28/5/24)!

Harga HIGH Naik 30,31% dalam Waktu 24 Jam

Sumber: Pintu Market

Dilansir dari laman Pintu market hari ini (28/5/24), harga Highstreet ($HIGH) tercatat melonjak 30,31% dalam waktu 24 jam. Dengan angka ini, HIGH menjadi crypto top movers di laman Pintu Market hari ini. HIGH sempat menyentuh harga terendahnya di Rp76.255 sebelum akhirnya meroket ke harga tertingginya di Rp102.595.

Saat penulisan, kapitalisasi pasar Highstreet berada di sekitar $312,783,057, dengan volume perdagangan yang menyentuh $102,323,382, mencatat adanya peningkatan 311,71% dalam 24 jam terakhir.

Baca juga: Pasar Kripto Menghijau, Mengapa Crypto Naik Hari Ini (28/5/24)?

Tim Highstreet telah secara aktif mengerjakan berbagai pengembangan, termasuk implementasi VR dan meluncurkan seni konsep yang menggali pengetahuan proyek.

Highstreet menciptakan pengalaman Shopify dalam MMORPG untuk merek sambil menawarkan pengalaman Metaverse terbaik kepada para pemain. Highstreet didukung oleh berbagai kelompok investor, termasuk pemain tradisional seperti HTC, Palmdrive Capital, dan Cherubic Ventures, serta perusahaan kripto seperti Mechanism, Animoca, dan NGC.

Harga MEW Naik 26,26% dalam Waktu 24 Jam

Sumber: Pintu Market

Menempati posisi ke-2 dalam kategori crypto yang naik hari ini, tercatat di laman Pintu Market, harga Cat in dogs world ($MEW) naik 26,26% dalam waktu 24 jam. MEW sempat menyentuh harga terendahnya di Rp51,65 dan melonjak menyentuh harga tertingginya di Rp69,8.

Menurut data dari CoinMarketCap hari ini, market cap Cat in dogs world berada di sekitar $369,171,591, dengan volume perdagangan $103,145,426, mencatat lonjakan sebesar 258,27% dalam waktu 24 jam terakhir.

Harga NGL Naik 12,39% dalam Waktu 24 Jam

Sumber: Pintu Market

Hadir sebagai posisi ke-3 dalam kategori crypto yang menggairahkan hari ini, Pintu Market mencatat bahwa harga Entangle ($NGL) naik 12,39% dalam waktu 24 jam. NGL sempat menyentuh harga terendahnya di Rp7.403 dan menyentuh harga tertingginya di Rp9.624.

Pada 28 Mei 2024, CoinMarketCap mencatat kapitalisasi pasar Entangle berada di sekitar $59,354,169, dengan volume perdagangan $1,739,749, mencatat lonjakan 75,59% dalam waktu 24 jam.

Beberapa hari lalu, Entangle, sebuah lapisan infrastruktur data yang memungkinkan interoperabilitas, telah mengumumkan keberhasilan peluncuran Mainnet setelah dua tahun pengembangan dan pengujian ekstensif pada testnet-nya.

Baca juga: Top 5 Token RWA di Mei 2024, Nomor 1 Naik 53% dalam 1 Bulan!

Pencapaian ini mengukuhkan posisi Entangle sebagai pemain penting dalam sektor omnichain, menawarkan solusi inovatif untuk interoperabilitas tanpa batas.

Harga TRU Naik 11,77% dalam Waktu 24 Jam

Sumber: Pintu Market

Di posisi ke-4 dalam kategori top movers hari ini adalah TrueFi ($TRU). Harga TRU tercatat naik 11,77% dalam waktu 24 jam. TRU sempat menyentuh harga terendahnya di Rp2.440 dan menyentuh harga tertingginya di Rp3.124.

Tercatat di CoinMarketCap, kapitalisasi pasar TrueFi berada di sekitar $202,017,359, dengan volume perdagangan yang menyentuh $71,702,432, mencatat kenaikan 14,85% dalam 24 jam terakhir.

Harga FLOKI Naik 10,07% dalam Waktu 24 Jam

Sumber: Pintu Market

Menjadi salah satu aset crypto yang naik hari ini, Floki ($FLOKI) tercatat naik 10,07% dalam waktu 24 jam, menurut laman market Pintu (28/5/24). FLOKI sempat menyentuh harga terendahnya di Rp3,7643 dan harga tertingginya di Rp4,6418.

Saat penulisan, market cap Floki berada di sekitar $2,6 miliar, dengan volume perdagangan $1,32 miliar, yang naik 311,93% dalam waktu 24 jam terakhir.

Naiknya harga FLOKI hari ini bisa dikatakan didorong oleh pengumuman peluncuran mainnet beta tertutup untuk bot perdagangannya sendiri. Bot ini akan tersedia di mainnet Ethereum, Coinbase’s Base, dan juga Binance’s BNB.

Untuk saat ini, versi beta hanya terbuka untuk 150 pengguna untuk jangka waktu dua minggu. Setelah itu, tim Floki Inu akan memperkenalkan versi publik dari bot tersebut.

Ikuti kami di Google News untuk mendapatkan berita-berita terbaru seputar crypto. Nyalakan notifikasi agar tidak ketinggalan beritanya.


*Disclaimer

Konten ini bertujuan memperkaya informasi pembaca. Selalu lakukan riset mandiri dan gunakan uang dingin sebelum berinvestasi. Segala aktivitas jual beli dan investasi aset crypto menjadi tanggung jawab pembaca.

Referensi:

Array