Cuan! Sekarang Video Viral TikTok Bisa Dijadikan NFT. Gimana Caranya?

author:

Array

Cuan! Sekarang Video Viral TikTok Bisa Dijadikan NFT. Gimana Caranya?

Mengikuti perkembangan terbaru Douyin yang menambahkan fitur harga Bitcoin (BTC), kini TikTok dikabarkan memungkinkan penggunanya untuk memonetisasi konten mereka menggunakan NFT.

Gimana ya caranya?

Revolusi Konversi Video TikTok Menjadi NFT

Dilansir dari NFT Evening (12/4/23), pengguna TikTok kini dapat mengonversi video viral mereka menjadi NFT menggunakan fitur “Collect” dari Nfinity.

Setelah membuat akun di Nfinity, pengguna TikTok dapat mengunggah konten mereka ke platform tersebut hanya dalam hitungan menit. Selanjutnya, pembuat konten dapat memilih blockchain mana yang akan digunakan, yang mencakup Ethereum, Polygon, Flow, dan Binance Smart Chain.

Sehabis kreator TikTok memutuskan blockchain mana yang akan digunakan, mereka dapat mencetak koleksi mereka langsung di aplikasi Nfinity, yang juga memungkinkan para kreator untuk memilih ukuran koleksi, merencanakan kelangkaan, dan membuat metadata untuk NFT mereka.

Bersamaan dengan fitur Collect ini, Nfinity memiliki alat bawaan yang dirancang untuk membantu mengiklankan NFT yang baru dicetak kepada para followers.

Menurut laporan, fitur Collect dari Nfinity diatur untuk merevolusi cara kreator dan penggemar berinteraksi satu sama lain di ruang digital. Teknologi NFT yang inovatif di balik Collect ini juga memastikan kepemilikan digital yang aman dan transparan, memungkinkan pengguna untuk membeli, menjual, dan memperdagangkan konten favorit mereka dengan mudah.

Baca juga: Kepala Keuangan Hong Kong: “Sekarang Waktu yang Tepat untuk Investasi Web3”

Detail Mengenai Fitur Collect dari Nfinity

tiktok nft
Sumber: Nfinity.io

Mengutip laporan dari NFT Evening, Nfinity memiliki serangkaian alat analitik yang dibangun ke dalam aplikasi itu sendiri. Degan ini, pembuat konten dapat menggunakan alat tersebut untuk memetakan kinerja NFT mereka. Oleh karenanya, para kreator dapat menggunakan data kehidupan nyata untuk membuat keputusan yang lebih terinformasi mengenai NFT drop di masa depan.

Tidak hanya itu, Nfinity juga memungkinkan para followers atau pengikut untuk membeli NFT dari bintang TikTok favorit mereka. Lebih dari itu, kolektor juga dapat melihat konten dari influencer kesukaan mereka dari platform media sosial lainnya.

Saat ini, Nfinity juga telah menghosting konten dari influencer YouTube dan juga Twitter. Melalui platform ini, kolektor dapat melihat konten dari semua kreator favorit mereka di satu tempat.

Liam Luan, Chief Marketing Officer dari Nfinity, menyatakan,

“Fitur ‘Collect’ kami yang baru merupakan pengubah permainan bagi para kreator dan penggemar mereka. Fitur ini memberdayakan para kreator untuk memonetisasi konten mereka dengan cara yang benar-benar baru dan memberikan para penggemar sebuah kesempatan unik untuk memiliki sebuah karya influencer favorit mereka. Kami percaya bahwa hal ini akan mengantarkan era baru, yang melibatkan keterlibatan penggemar dan semakin mendorong pertumbuhan ekonomi kreator.”

Bukan hanya fitur Collect dari Nfinity, baru-baru ini, MetaMask juga meluncurkan fitur baru, di mana pengguna dapat membeli crypto dengan mata uang fiat langsung dari Dapp Portofolio.

Telusuri lebih lanjut fitur baru dari MetaMask di MetaMask Luncurkan Fitur ‘Buy Crypto’, Bisa Beli Crypto Pakai Mata Uang Fiat!


Referensi:

Array