Tron Network Lakukan Eksplorasi zkEVM, Bakal Susul Polygon?

Array

Tron Network Lakukan Eksplorasi zkEVM, Bakal Susul Polygon?

Pendiri Tron Network, Justin Sun, mengatakan bahwa jaringan blockchain-nya, TRON (TRX) dan BitTorrent (BTT), sedang menjajaki cara-cara untuk mengintegrasikan zero-knowledge Ethereum Virtual Machine (zkEVM) ke dalam ekosistem mereka.

Sebelumnya, Polygon sudah lebih dulu merilis zkEVM mainnet beta dan memberikan kesempatan pada Vitalik Buterin untuk melakukan transaksi pertama.

Akankah Tron menyusul Polygon untuk mengintegrasikan zkEVM? Simak berita lengkapnya berikut ini!

Integrasi zkEVM Bisa Menguntungkan Ekosistem Tron dan Bittorent

integrasi zkevm ekosistem tron bittorent
Sumber: Akun Twitter Justin Sun

Dalam sebuah thread Twitter yang diunggah pada tanggal 5 April 2023, Justin Sun menjelaskan bahwa integrasi semacam zkEVM memiliki potensi untuk menguntungkan ekosistem TRON dan Bittorent.

Dia menambahkan bahwa manfaat tersebut termasuk peningkatan privasi dan keamanan, peningkatan skalabilitas, dan peningkatan interoperabilitas dengan platform blockchain lainnya.

Sementara itu, pernyataan Sun muncul pada saat pengembangan bukti Zero-knowledge mendapatkan momentum.

Sun menyampaikan bahwa mereka hanya masih menjajaki kemungkinan integrasi teknologi. Ini bukan jaminan bahwa hal itu akan diimplementasikan.

“Tron dan Bittorent dikenal dengan komitmennya terhadap inovasi dan mendorong batas-batas teknologi blockchain, sehingga tidak mengherankan jika mereka mengeksplorasi jalan baru untuk perbaikan,” ujar Sun, dikutip dari Cryptoslate, Kamis (6/3/2023).

Baca Juga: TRON Siap Mengintegrasikan AI dan HackaTRON Bersama Oraichain

Sekilas Tentang zkEVM

apa itu zkevm
Sumber: James Bachini

Dilansir dari Chainlink Blog, zero-knowledge Ethereum Virtual Machine (zkEVM) adalah mesin virtual yang mengeksekusi transaksi smart contract dengan cara zero-knowledge-proof computations dan infrastruktur Ethereum yang ada.

Hal ini memungkinkan mereka untuk menjadi bagian dari zero-knowledge rollups, solusi penskalaan layer-2 yang meningkatkan hasil transaksi sekaligus menurunkan biaya.

Layer-2 kompatibel dengan EVM jika dapat menjalankan program yang dibuat untuk lingkungan Ethereum tanpa mengubah logika smart contract yang mendasarinya. Hal ini membuat layer-2 kompatibel dengan pola smart contract Ethereum yang ada.

Untuk memahami lebih rinci mengenai apa itu zero-knowledge, baca artikel dari Pintu Academy berikut ini, Apa itu Zero-Knowledge dan Bagaimana Cara Kerjanya?

Referensi:

Array