Seputar Crypto Minggu Ini 1-5 Februari: Twitter Terima Pembayaran Crypto & Penjualan NFT Melonjak 41%!
Di minggu lalu, industri crypto diramaikan dengan berita soal Elon Musk yang mulai beberkan rencananya menerima pembayaran aset crypto di salah satu perusahaan yang dipimpinnya yaitu Twitter.
Selain itu, komunitas crypto juga dihebohkan dengan berita soal peningkatan total penjualan NFT yang melonjak hingga 41% di awal tahun 2023!
Ingin tahun berita-berita menarik seputar industri crypto selanjutnya? Simak informasinya berikut ini!
1. Disetir Elon Musk, Twitter Siap Menerima Bayaran Dalam Aset Crypto?
Terkenal dengan kegemarannya terhadap cryptocurrency, Elon Musk, yang kini menjadi CEO aplikasi Twitter terlihat telah mengajukan permohonan lisensi regulasi di Amerika Serikat untuk memperkenalkan sistem pembayaran yang dapat mencakup Bitcoin (BTC) dan mata uang crypto lainnya, menurut laporan Financial Times (31/1/23).
Seperti apakah sistem sistem pembayaran crypto yang direncanakan Elon Musk? Simak berita selengkapnya mengenai Twitter Siap Menerima Bayaran Dalam Aset Crypto di sini.
2. NFT Punah? Total Penjualan NFT Justru Naik 41%, Hampir Capai $1 Miliar di Bulan Januari 2023!
Dilansir dari Bitcoin News, menurut data yang tercatat pada 1 Februari 2023, penjualan non-fungible token (NFT) meningkat 41,96% dari bulan sebelumnya. Penjualan NFT hampir mencapai $1 miliar hanya dalam 30 hari, dengan perkiraan total $997,53 juta yang mana setara dengan Rp14,8 triliun (kurs $1 = Rp14.898).
Selain itu, jumlah transaksi digital collectible juga mengalami kenaikan hingga lebih dari 22% dalam sebulan terakhir. Apa faktor yang mendorong peningkatan total penjualan NFT di awal tahun 2023 ini? Simak berita selengkapnya mengenai Total Penjualan NFT Naik 41% di Awal Tahun 2023 di sini.
3. Perusahaan Ritel Terbesar di Afrika Terima Bitcoin di 1.628 Tokonya!
Dilansir dari Cointelegraph, perusahaan ritel bahan makanan terbesar di Afrika Selatan, Pick n Pay, kini menerima Bitcoin (BTC) di seluruh 1.628 tokonya setelah melakukan uji coba selama 3 bulan di 39 lokasi berbeda.
Sebagai bagian dari peluncurannya secara nasional, pelanggan toko akan dapat membayar barang menggunakan cryptocurrency melalui aplikasi smartphone atau dengan memindai kode QR dan menerima nilai tukar ‘rand’ Afrika Selatan pada saat pembayaran. Seperti apakah perjalanan perkembangan adopsi Bitcoin di Afrika Selatan?
Simak berita selengkapnya mengenai Perusahaan Ritel Terbesar di Afrika Terima Bitcoin di 1.628 di sini.
4. Olahraga di Gym Penuh Sesak? Startup Ini Bantu Kamu Olahraga di Metaverse
Platform kebugaran Web3 baru yang revolusioner barus aja dirilis di awal tahun 2023 ini. Platform ini diciptakan dengan tujuan merevolusi industri kebugaran dengan konsep novel move-to-earn (M2E).
Web3 fitness start-up Fight Out kini tengah membangun aplikasi dan ekosistem bertenaga crypto yang akan memberi reward berupa crypto kepada penggunanya setiap kali mereka menyelesaikan olahraga dan menjalani gaya hidup aktif yang sehat.
Kabarnya Fight Out juga akan rilis platform Metaverse sendiri, lho. Bener gak sih? Simak berita selengkapnya mengenai Olahraga di Metaverse di sini.
5. Pengembangnya Meningkat 83%, Para Pendiri Solana Beberkan Visi Optimis di Tahun 2023
Jadi koin crypto yang berhasil pulih di awal tahun 2023, pada 31 Januari 2023, salah satu pendiri Solana, Anatoly Yakovenko dan Raj Gokal, baru-baru ini berbagi visi mereka untuk komunitas Solana melalui sebuah cuitan di Twitter. Apa saja visi Solana di tahun 2023 ini? Simak berita selengkapnya mengenai di sini.
Menarik banget bukan berita-berita seputar crypto minggu ini? Temukan berita dan informasi terbaru lainnya seputar crypto di Pintu News.
*Disclaimer:
Konten ini bertujuan memperkaya informasi pembaca. Selalu lakukan riset mandiri dan gunakan uang dingin sebelum berinvestasi. Segala aktivitas jual beli dan investasi aset crypto menjadi tanggung jawab pembaca.