Nahas Kena Isu Hacking, Akankah Nasib GALA Bullish di Akhir 2022?

Array

Nahas Kena Isu Hacking, Akankah Nasib GALA Bullish di Akhir 2022?

Sejak Gala Games diluncurkan pada 4 tahun yang lalu, platform Metaverse dan game online, dengan GALA sebagai tokennya, mengklaim telah memperoleh 1,3 juta pengguna aktif bulanan dan berhasil menjual lebih dari 26.000 NFT, dengan penjualan termahal sejauh ini seharga $3 juta atau setara dengan Rp47.070.150.000 ($1 kurs = Rp15.690).

Dilansir dari market Pintu, GALA dirilis pada 27 Maret 2021, dan berhasil mencapai titik tertinggi atau ATH-nya pada 27 November 2021 lalu di harga Rp10.299, yang mana menyebabkan kenaikan drastis hingga 2561,24% sejak tanggal rilis. Lantas, bagaimana prediksi harga GALA di tahun 2022 ini setelah diterpa isu hacking, dan bagaimana perkembangan Gala Games kedepannya? Simak selengkapnya di artikel ini!

Bagaimana Harga GALA Beberapa Waktu Kedepan?

Baru-baru ini, harga GALA mengalami peningkatan hingga lebih dari 40%, dengan harga mencapai Rp717 setelah sebelumnya turun ke angka Rp500 pada 21 Oktober 2022 lalu.

Sumber = Market Pintu Harga Koin Gala
(Sumber = Market Pintu Harga Koin Gala)

Volume Perdagangan GALA Capai $193 Juta Lebih

Menurut Coinmarketcap, Gala Games pada Selasa, 8 November 2022, diperdagangkan pada harga $0.03457 atau setara dengan Rp541, dengan market cap mencapai $241 juta. Tak hanya itu, volume perdagangan berdasarkan data di Coinmarketcap GALA mencapai $193 juta lebih dalam waktu 24 jam.

Volume Perdagangan GALA Capai $193 Juta Lebih
coinmarketcap.com

Baca Juga: 5 Trader Prediksi Harga Bitcoin 2023, Bullish atau Bearish?

Prediksi Harga Gala Oleh Jacob Bury

Prediksi Harga Gala Oleh Jacob Bury
cryptonews.com

Berdasarkan analisis teknikal yang ditulis oleh Jacob Bury lewat Crypto News, 20 Oktober 2022 lalu adalah waktu yang tepat untuk membeli Gala Games, yakni ketika harganya sekitar Rp525 dan indeks kekuatan relatif sempat mencapai titik oversold. GALA mungkin memiliki potensi yang cukup baik dalam beberapa tahun ke depan, namun pergerakan harganya cenderung lemah apabila Bitcoin tidak membuat perubahan besar di atas $30,000 atau setara dengan Rp470.943.000 ($1 kurs = Rp15.690).

Siapa Pendiri Gala Games?

Eric Schiermeyer pendiri Gala Games
venturebeat.com

Gala Games didirikan oleh Eric Schiermeyer, salah satu perintis industri game dan blockchain dan salah satu pendiri Zynga. Schiermeyer dikenal dikalangan para gamers karena berhasil meluncurkan game populer seperti Zynga Poker, Mafia Wars, dan FarmVille.

Pada pertengahan tahun 2019, Schiermeyer meluncurkan Gala Games, yakni tepat setelah dia mendapatkan reputasi untuk mengerjakan proyek-proyek yang sedang tren. Visinya adalah untuk menciptakan jaringan game yang memberikan pemain kepemilikan atas game mereka.

Pada tahun 2022, tim Gala Games memiliki sekitar 237 karyawan dan telah merilis satu game yang dapat dimainkan yang disebut Town Star dan seri koleksi NFT yang disebut VOX. Perusahaan ini sedang mengerjakan dua game lagi, Mirandus dan Fortified.

Baca Juga: Apa itu Gala Games dan Token GALA?

Perkembangan Terbaru Proyek Gala Games

Perkembangan Terbaru Proyek Gala Games
altcoinbuzz.com

Gala Games baru-baru ini telah menjadi salah satu crypto yang paling banyak dibicarakan dalam beberapa hari terakhir. Pada beberapa hari yang lalu, GALA ditimpa beberapa berita tidak sedap di Twitter. Namun, Gala Games langsung turun ke Twitter untuk mengklarifikasi permasalahan tersebut.

Padahal baru-baru ini, tepatnya di 31 Oktober 2022 lalu, Gala Games baru mengumumkan peluncuran Spider Tanks. Sebagai game play-to-earn gratis, Spider Tanks memberi rewards kepada pemain, dan pemilik dengan token hadiah game, yang disebut SILK. Token SILK akan diberikan langsung ke dompet Gala Games pemain dan dapat digunakan dalam game.

Baca Juga: Elon Musk Percaya Bitcoin Akan Bertahan, Ini 5 Hal Tentang BTC Minggu Ini!

Spider Tanks adalah game rilis berkualitas AAA pertama yang dirilis oleh Gala Games dari daftar panjang proyek-proyek yang sedang dikembangkan. Game ini juga didukung oleh blockchain Layer-1 Gala sendiri, Project GYRI.

Sementara itu, Gala Games juga mengumumkan partnership-nya dengan Universal Games dan Platform Digital untuk meluncurkan koleksi NFT untuk Trolls VOX DreamWorks Animation. Koleksinya terdiri dari 8.888 Trolls VOX dan itu terinspirasi oleh karakter dari film.

Proyek ini adalah proyek Ethereum pertama Gala Games berdasarkan VoxVerse, yakni Metaverse yang didukung oleh NFT untuk VOX Collectibles Gala. Kolaborasi ini diumumkan lebih dari setahun sebelum Trolls 3 dirilis.

Disclaimer:

Konten ini bertujuan memperkaya informasi pembaca. Selalu lakukan riset mandiri dan gunakan uang dingin sebelum berinvestasi. Segala aktivitas jual beli dan investasi aset crypto menjadi tanggung jawab pembaca.

Referensi:

Array