Makin Canggih, ImmutableX Luncurkan ‘Immutable Passport’ Untuk Gamer Web3. Apa Gunanya?

Array

Makin Canggih, ImmutableX Luncurkan ‘Immutable Passport’ Untuk Gamer Web3. Apa Gunanya?

Dilansir dari Coindesk, sistem penskalaan Ethereum ImmutableX akan segera meluncurkan Immutable Passport, yang menyediakan cara lengkap untuk studio game yang ingin menggaet gamer baru ke dalam ekosistem game Web3.

Seperti apa Immutable Passport tersebut? Simak berita lengkapnya berikut ini!

ImmutableX Luncurkan ‘Immutable Passport’, Apa Kegunaannya Untuk Game Web3?

ImmutableX Luncurkan ‘Immutable Passport’
Sumber: Immutable

Mengutip dari Coindesk, Immutable menyatakan bahwa penelitian pelanggan yang dilakukan oleh tim ImmutableX menemukan bahwa kemudahan orientasi, keamanan, kepatuhan, dan fitur plug and play adalah prioritas utama bagi studio pengembangan yang mengintegrasikan komponen Web3 ke dalam game mereka.

Alat baru tersebut merupakan non-custodian wallet, profil gamer, dan solusi otentikasi, mirip dengan Xbox Gamertag atau Apple ID, yang tidak memerlukan kata sandi saat masuk. Artinya, Immutable tidak menyimpan private key pengguna dan juga tidak terlibat dalam penandatanganan transaksi.

Para pemain dapat mengakses serangkaian alat yang terintegrasi ke dalam Immutable Passport, termasuk dompet digital yang aman, perlindungan dari penipuan, dan otentikasi tanpa batas di seluruh game Web3 dan marketplace.

Immutable mengatakan bahwa alat baru tersebut akan membantu studio game Web3 mendorong adopsi di seluruh khalayak umum, dan menjaga keamanan tingkat perusahaan. Selain itu, untuk studio game Web3 manapun yang mengintegrasikan Passport akan memiliki akses ke pemain aktif dalam ekosistem ImmutableX.

Baca Juga: Game Blockchain Bakal Makin Dikenal, Ini 3 Tren Game NFT 2023!

Keuntungan Immutable Passport Untuk Para Pengguna

Keuntungan Immutable Passport Untuk Para Pengguna
Sumber: NFT Gators

Dilansir dari Coindesk, salah satu founder Immutable, Robbie Ferguson, mengatakan bahwa agar game Web3 dapat menjangkau miliaran pemain, proses onboarding harus invisible, aman, dan dapat digunakan di semua game mobile, konsol, dan desktop.

“Passport adalah dompet penyimpanan mandiri, di mana pengguna dapat masuk hanya dengan email dan kata sandi sekali pakai. Ini akan menjadi game-changing bagi para pemain dan secara radikal mengurangi biaya akuisisi pengguna,” ujar Ferguson, dikutip dari Coindesk, Rabu (1/2/2023).

Game berbasis blockchain telah membuat langkah besar dalam beberapa bulan terakhir, dengan perusahaan-perusahaan besar seperti Ubisoft dan Square Enix yang merangkul crypto dan non-fungible token (NFT) untuk menciptakan aliran pendapatan baru bagi para kreator.

Pengembangan dan investasi dalam game Web3 juga berkembang secara signifikan. Menurut laporan dari perusahaan data blockchain DappRadar, menemukan bahwa pada Agustus 2022 sekitar $748 juta yang setara dengan Rp11,2 triliun (kurs $1 = Rp14.978) telah terkumpul untuk pengembangan game Web3 baru.

Referensi:

Array