Saingi ChatGPT, Elon Musk Bakal Luncurkan Platform AI ‘TruthGPT’!
Menurut laporan Fox News yang diterbitkan pada tanggal 17 April 2023, Elon Musk mengatakan kepada host Fox News, Tucker Carlson, bahwa dia sedang mengembangkan saingan ChatGPT yang dikenal sebagai “TruthGPT,” sebuah model bahasa besar (LLM) yang menurut Musk akan dilatih untuk menjelajahi ‘misteri alam semesta’.
Seperti apa TruthGPT? Simak berita lengkapnya berikut ini!
Seperti Apa TruthGPT yang Akan Diluncurkan Elon Musk?
“Saya akan memulai sesuatu yang saya sebut TruthGPT, atau AI pencari kebenaran yang mencoba memahami sifat alam semesta,” ujar Musk kepada host Fox News.
Musk mengatakan bahwa AI pencari kebenaran ini juga akan melawan apa yang ia anggap sebagai bias dalam bisnis.
Tidak hanya itu, Musk mengatakan kepada Carlson bahwa ChatGPT diprogram oleh para ahli yang melatih chatbot untuk berbohong. Carlson, juga menyatakan bahwa, “Masalah yang lebih dalam bukan hanya karena ia akan menjadi otonom dan mengubah kita semua menjadi budak, tetapi juga akan mengendalikan pemahaman kita tentang realitas dan melakukannya dengan cara yang sangat tidak jujur”.
Carlson juga menambahkan bahwa, “ia dapat diprogram untuk membohongi kita demi efek politik.”
Menurut Cointelegraph, Musk juga tampaknya menanggapi kekhawatiran tentang langkahnya memasuki pasar LLM yang ramai, yang ia isyaratkan dengan membeli 10.000 GPU.
Sebelumnya, Elon Musk juga mengumumkan bahwa ia akan mendirikan startup AI yang bernama X.AI. Baca berita lengkapnya di Elon Musk Buat Perusahaan X.AI, Bakal Saingi OpenAI Microsoft?
Baca Juga: Penuhi Ambisi Elon Musk, Twitter Siap Aktifkan Fitur Perdagangan Crypto dan Saham
AI Memiliki Kapasitas dalam Hal Aplikasi Blockchain
“Saya pikir ini bisa menjadi cara terbaik untuk tetap aman, karena AI yang ingin belajar tentang alam semesta tidak mungkin memusnahkan manusia, karena manusia adalah bagian yang menarik dari alam semesta,” ujar Elon Musk.
Artificial Intelligence (AI) juga telah menunjukkan kapasitasnya dalam hal aplikasi blockchain.
Menurut Cointelegraph, ketika ChatGPT-4 ditanya mengenai cara mengalokasikan $100 pada koin atau token tertentu, ChatGPT-4 merekomendasikan $50 untuk Bitcoin (BTC), $25 untuk Ethereum (ETH), $15 untuk Cosmos (ATOM), dan $10 untuk NFT dan proyek-proyek Web3 lainnya.
Tidak hanya itu, ChatGPT-4 juga memiliki kemampuan untuk memberikan hasil prediksi crypto, beberapa di antaranya adalah Bitcoin, Ethereum, dan Solana. Bagaimana hasil prediksi 3 crypto tersebut menurut ChatGPT-4? Baca berita lengkapnya di ChatGPT Beri Prediksi Harga Bitcoin, Ethereum dan Solana di 2023!
Referensi:
- Cointelegraph. Elon Musk to launch truth-seeking artificial intelligence platform TruthGPT. Diakses tanggal: 18 April 2023
- Fox News. Elon Musk to develop ‘TruthGPT’ as he warns about ‘civilizational destruction’ from AI. Diakses tanggal: 18 April 2023
- Reuters. Elon Musk says he will launch rival to Microsoft-backed ChatGPT. Diakses tanggal: 18 April 2023